Categories INFO BANTEN

Rutinitas Ramadhan, BRI Pandeglang salurkan paket sembako

Spread the love

Pandeglang, Redaksinews.info – Bank BRI Kantor Cabang Pandeglang, melalui YBM Brilian menyalurkan bantuan paket sembako kepada warga Ciwasiat RT 01 RW 12 Kecamatan Pandeglang Kabupaten Pandeglang pada Rabu (19/3).

Suverpisor Penunjng Operasi (SPO) BRI Pandeglang, Yunia menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan rutinitas yang biasa dilakukan YBM Brilian pada saat bulan suci Ramadhan atau menjelang hari Raya Idul Fitri.

“Alhamdulillah pada hari ini kami bisa berbagi dengan warga Ciwasiat. Ada 20 paket Sembako yang kami bagikan,” kata Yunia.

“Kegiatan seperti ini biasa kami lakukan setiap tahun, walau tidak besar mungkin nilainya tapi kami berharap ini bisa membantu warga,” Yunia menambahkan.

“Kemarin juga kita sudah menyalurkan bantuan kepada para pegawai pengelola sampah di TPSA Bangkonol. Juga ke beberapa yayasan,” sambungnya.

Masih kata Yunia, kemudian pembagian akan menyasar para pegawai dasar BRI, semisal office Boy, Satpam dan bagian penjaga kebersihan.

Agus, warga Ciwasiat mengaku sangat mengapresiasi pembagian Sembako tersebut.

“Tentu saja saya bersyukur dengan adanya kepedulian dari kami ini, bagi kami ini lumayan apalagi lebaran juga sudah didepan mata,” kata Agus sumbringah.

“Kami atas nama warga Ciwasiat RT 01/RW 12, mengucapkan terimakasih kepada BRI Pandeglang atas kepeduliannya di bulan suci ini, semoga BRI terus semakin maju dan didepan,” pungkas Agus. (Red)

More From Author

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like